Selasa, 11/06/2024

Kloter Terakhir Berangkat Kemarin, Kemenag Kaltim Pastikan Semua Jemaah Berangkat Tanpa Kendala

Selasa, 11/06/2024

Suasana pelaksanaan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah (Dok. Kemenag RI)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Kloter Terakhir Berangkat Kemarin, Kemenag Kaltim Pastikan Semua Jemaah Berangkat Tanpa Kendala

Selasa, 11/06/2024

logo

Suasana pelaksanaan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah (Dok. Kemenag RI)

Penulis : Rahmat Surya 

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Kaltim memastikan jemaah haji dari Benua Etam sampai dengan selamat tanpa terkendala di Tanah Suci Mekkah, Arab Saudi.

Kepala Kakanwil Kemenag Kalimantan Timur Abdul Khalik menjelaskan, jemaah haji di kloter 19 atau kloter terakhir asal Embarkasi Haji Balikpapan yang berangkat pada tanggal 10 Juni kemarin sudah sampai di Jeddah.

"Alhamdulillah jemaah dari kloter 19 tiba dengan selamat dan sebelumnya mereka bergabung dengan jemaah haji di Jakarta untuk mencukupi 1 kloter," ucap Khalik kepada Korankaltim.com Selasa (11/6/2024).

Sampai saat ini Kemenag belum menerima laporan adanya jemaah haji asal Kaltim yang meninggal dunia. "Sebelumnya ada (laporan jemaah haji) yang meninggal dunia tetapi itu di daerah dan belum sampai berangkat ke Arab Saudi," jelasnya.

Abdul Khalik  mengingatkan seluruh jemaah haji disarankan untuk senantiasa menjaga kesehatan. "Kami terus ingatkan jemaah haji untuk menjaga kesehatan karena memang di sana (Arab Saudi) kondisi cuaca sedang panas sekali, rekan kami disana juga terus memantau dan melaporkan kepada kami," kata Khalik lagi.

Menjelang wukuf di Arafah para tamu Allah dari Kaltim disarankan untuk tidak keluar hotel di tengah siang hari. "Disarankan untuk salat Zuhur di masjid atau di kamar saja supaya tidak terlalu terpapar cuaca panas yang dapat menggangu kesehatan," imbaunya.


Jelang puncak pelaksanaan ibadah haji di pertengahan bulan Juni ini, Khalik mengingatkan kepada para petugas untuk senantiasa menjalankan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik. "Pastinya para petugas harus memprioritaskan pelayanan kepada para lansia (lanjut usia), supaya lansia bisa melakukan semua proses ibadah dengan baik dan juga harus dibantu setiap prosesnya," terangnya.

Hal tersebut juga ditekankannya sesuai tagline haji tahun ini adalah Haji Ramah Lansia yang mana diharapkan dalam menjalankan ibadah di rukun Islam ke-5 tersebut semua jemaah haji bisa menjadi haji yang mabrur.

"Karena ini merupakan niat semua untuk menjalankan pelaksanaan haji yang baik, para jemaah haji juga pulang dengan selamat dan tidak ada yang bertinggal (meninggal dunia) disana, semua sehat wal Afiat, dan pastinya tahun ini pelaksanaan ibadah haji harus lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya," tutup Khalik.


Editor: Aspian Nur

Kloter Terakhir Berangkat Kemarin, Kemenag Kaltim Pastikan Semua Jemaah Berangkat Tanpa Kendala

Selasa, 11/06/2024

Suasana pelaksanaan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah (Dok. Kemenag RI)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.