Jumat, 28/06/2024

Sudah Diresmikan Namun Belum Ada Pelayanan, RS Korpri di Jalan Wahid Hasyim Sempaja Samarinda Terkendala Perencanaan Tenaga Kerja

Jumat, 28/06/2024

Rumah Sakit Korpri Aji Muhammad Salehuddin II (Rahmat Surya/KK)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Sudah Diresmikan Namun Belum Ada Pelayanan, RS Korpri di Jalan Wahid Hasyim Sempaja Samarinda Terkendala Perencanaan Tenaga Kerja

Jumat, 28/06/2024

logo

Rumah Sakit Korpri Aji Muhammad Salehuddin II (Rahmat Surya/KK)

Penulis : Rahmat Surya 

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA – Sudah hampir satu tahun setelah diresmikan pada September 2023 lalu, sampai saat ini Rumah Sakit Korpri Aji Muhammad Salehuddin II di Jalan Wahid Hasyim Sempaja, Samarinda, belum juga melakukan pelayanan kesehatan.

Sebelumnya rumah sakit milik Pemprov Kaltim yang berlokasi di Jalan Wahid Hasyim tersebut direncanakan akan memiliki beberapa pelayanan unggulan seperti cuci darah, pelayanan kesehatan ibu dan anak, penunjang kelahiran, kemudian juga ada pelayanan klinik rawat jalan yang lengkap, serta klinik kulit dan klinik khusus THT.

Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik menjelaskan beberapa waktu lalu pihaknya masih memiliki kendala di tenaga kerja terkait belum beroperasinya rumah sakit tesrebut. "Memang kendalanya disisi man power-nya, makanya saya sudah tugaskan 15 dokter untuk mulai menjalankan tugas di RS Kopri," ujar Akmal Malik kepada Korankaltim.com Jumat (28/6/2024).

Diharapkan dengan adanya instruksi tersebut para dokter yang ditugasi bisa segera bekerja melakukan pelayanan di Rumah Sakit Korpri. Sebelumnya dirinya sempat diajukan untuk pengangkatan dari pihak manajemen. "Saya tidak mau ada pengangkatan dan awalnya sudah lama diajukan. Saya khawatir ketika pengangkatan banyak terminologi, makanya saya minta penugasan saja karena pegawainya adalah pegawai kita di lingkungan Pemprov Kaltim juga," paparnya.

Mengenai kemungkinan akan ada pemindahan secara keseluruhan pelayanan di Rumah Sakit Korpri lama di Jalan Kesuma Bangsa ke Lokasi yang baru, disebut Akmal pelayanan di RS Korpri baru akan menyesuaikan pelayanan yang dibutuhkan. "Jadi mana pelayanan yang memang benar-benar dibutuhkan keperluannya oleh keinginan Kopri seperti fokus ke poli gigi atau penyakit dalam, dan poli lainnya," jelasnya.


Editor: Aspian Nur


Sudah Diresmikan Namun Belum Ada Pelayanan, RS Korpri di Jalan Wahid Hasyim Sempaja Samarinda Terkendala Perencanaan Tenaga Kerja

Jumat, 28/06/2024

Rumah Sakit Korpri Aji Muhammad Salehuddin II (Rahmat Surya/KK)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.