Jumat, 28/06/2024

Tahun Ini, Pembangunan Jembatan Sebulu Telan Anggaran Rp200 Miliar

Jumat, 28/06/2024

Kepala Dinas PU, Wiyono Saat Ground Breaking Jembatan Sebulu pada 28 Juni (Erlita/Korankaltim.com

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Tahun Ini, Pembangunan Jembatan Sebulu Telan Anggaran Rp200 Miliar

Jumat, 28/06/2024

logo

Kepala Dinas PU, Wiyono Saat Ground Breaking Jembatan Sebulu pada 28 Juni (Erlita/Korankaltim.com

Penulis: */Erlita Budiarti

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Pembangunan fisik Jembatan Sebulu di Kecamatan Sebulu, Kutai Kartanegara  selesai tahun 2025 mendatang.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Wiyono menjelaskan, luas jembatan yang menghubungkan Dusun Sirbaya dan Desa Sebulu Modern itu 915 meter dengan tinggi 18 meter, bentang bibir sungai 471 meter dan bentang utama 270 meter. “Total anggaran sebanyak Rp650 Miliar, tahun 2024 dianggarkan Rp200 Miliar,”  kata Wiyono kepada Korankaltim.com Jumat (28/6/2024).

Dengan jangka waktu mulai 14 Januari hingga 18 Desember 2024, sisa kurang dari enam bulan pihaknya harus segera menyelesaikan pembangunan jembatan tersebut.

Grand design berkaca dengan Jembatan Mahakam Kukar karena jika mengggunakan desain terbaru akan memakan waktu yang lama terlebih perlu analisis dari pihak Keamanan Jembatan dan Terowongan Jalan (KKJT).

Terkait pembebasan lahan, sekitar dua kapling lahan belum dibebaskan dan mereka tengah berikhtiar untuk memusyawarahkan harga yang sesuai agar pembangunan jembatan ini dapat terselesaikan secara optimal.

“Untuk pembebasan lahan diantaranya berdekatan dengan pembangunan jalan pendekat perkiraan 2,8 kilometer dengan lebar 25-30 meter di Desa Sebulu Modern, sedangkan untuk di Dusun Sirbaya sudah dilakukan pembebasan lahan sepenuhnya,” jelas Wiyono lagi.


Editor: Aspian Nur

Tahun Ini, Pembangunan Jembatan Sebulu Telan Anggaran Rp200 Miliar

Jumat, 28/06/2024

Kepala Dinas PU, Wiyono Saat Ground Breaking Jembatan Sebulu pada 28 Juni (Erlita/Korankaltim.com

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.