Kamis, 13/06/2024

Badan Bank Tanah Siapkan 1.000 Ha Lahan untuk Investor di Penajam Eco City

Kamis, 13/06/2024

Kepala Badan Bank Tanah, Parman Nataatmadja. (Foto: Erwin/Korankaltim.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Badan Bank Tanah Siapkan 1.000 Ha Lahan untuk Investor di Penajam Eco City

Kamis, 13/06/2024

logo

Kepala Badan Bank Tanah, Parman Nataatmadja. (Foto: Erwin/Korankaltim.com)

Penulis: Erwin

KORANKALTIM.COM, PENAJAM – Badan Bank Tanah menyiapkan lahan khusus investor dalam dan luar negeri yang ingin berinvestasi di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Kepala Badan Bank Tanah, Parman Nataatmadja menjelaskan, membangun Penajam Eco City atau kota ramah lingkungan di atas lahan mereka kelola dengan status Hak Pengelolaan Lahan (HPL).  “Ada sekitar 1.000 Hektare (Ha) lahan komersial untuk Penajam Eco City,” ungkapnya ditemui belum lama ini.

 Pembangunan Penajam Eco City di atas HPL yang dikelola oleh Badan Bank Tanah dipastikan bakal melibatkan investor dalam maupun luar negeri.

Investor yang ingin berinvestasi di kawasan ramah lingkungan yang disediakan dinilai akan diberikan status Hak Guna Usaha (HGU) atau Hak Guna Bangunan (HGB). Sejauh ini pun telah banyak investor yang telah berkomunikasi dengan Badan Bank Tanah untuk menyampaikan minatnya. 

“Peminatnya cukup banyak. Tapi kami bidding (tawarkan) mana yang harga terbaik dan memang bukan makelar,” akunya.

Salah satu investor yang dinilai tertarik dan menyampaikan minatnya untuk berinvestasi di kawasan tersebut berasal dari Jepang.  “Awalannya dari Jepang, nanti ada investor luar juga. Dalam negeri juga banyak peminatnya,” jelasnya.

Editor: Maruly Z


Badan Bank Tanah Siapkan 1.000 Ha Lahan untuk Investor di Penajam Eco City

Kamis, 13/06/2024

Kepala Badan Bank Tanah, Parman Nataatmadja. (Foto: Erwin/Korankaltim.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.