Selasa, 04/06/2024

SMPN 16 Samarinda Siap Tampung 288 Siswa, PPDB Jalur Zonasi Dijatah 60 Persen

Selasa, 04/06/2024

Bangunan SMPN 16 Samarinda. (Foto: Rafik/Korankaltim.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

SMPN 16 Samarinda Siap Tampung 288 Siswa, PPDB Jalur Zonasi Dijatah 60 Persen

Selasa, 04/06/2024

logo

Bangunan SMPN 16 Samarinda. (Foto: Rafik/Korankaltim.com)

Penulis: */M Rafik

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA – Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 16 Samarinda yang berada di Jalan Jakarta, Kelurahan Loa Bakung, Kecamatan Sungai Kunjang sudah melakukan persiapan pelaksanaan Penerima Peserta Didik Baru (PPDB) yang akan dibuka mulai pada 20 Juni 2024.

Kepala SMPN 16 Samarinda, Bangun Setyono menerangkan, mekanisme dan prosedur terkait PPDB sejatinya mengikuti petunjuk teknis (juknis) yang diterbitkan oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Samarinda, di mana, pada 20 Juni 2024 nanti sudah mulai dibuka hingga sepekan.

Pendaftaran nantinya terbagi beberapa kategori diantaranya afirmasi sebesar 15 persen, perpindahan sebesar 5 persen, prestasi akademik 15 persen, prestasi lomba 5 persen, yang masing-masing terbuka sejak 20 hingga 22 Juni 2024. Sementara untuk kuota terbanyak yaitu di jalur zonasi sebanyak 60 persen dengan masa pendaftaran pada 25- 27 Juni 2024. “Jadi kalau kita ikutin juknis PPDB dari Disdik,” kata Bangun, Selasa (4/6/2024).

Ia menjelaskan, untuk daya tampung sekolahnya sejumlah 288 siswa yang terbagi 9 kelas, lantaran penerimaan dilakukan pembatasan dari masing-masing jenis tersebut, yakni afirmasi 43 siswa, perpindahan 15 siswa, prestasi akademik 43 siswa, prestasi lomba 15 siswa, dan zonasi 172 siswa.

Bangun mengaku dengan diterapkannya sistem zonasi untuk sekolah ini sangat terasa perbedaannya. Menurut dia, sangat membantu warga yang berada tak jauh dari sekolah.

“Kan itu mendekatkan dengan sekolah. Alhamdulillah juga anak-anak Loa Bakung bisa tertampung banyak karena sistem zonasi itu. Apalagi karena jarak yang dekat sehingga mengurangi biaya transportasi. Biaya yang dikeluarkan orang tua juga jadi tidak terlalu banyak,” tukasnya.

Kendati demikian, dirinya mengakui jumlah siswa yang lulus SD dan ketersediaan daya tampung SMP masih belum seirama. Alhasil, selalu terjadi persoalan antara daya tampung dengan jumlah yang mendaftar.

Editor: Maruly Z

SMPN 16 Samarinda Siap Tampung 288 Siswa, PPDB Jalur Zonasi Dijatah 60 Persen

Selasa, 04/06/2024

Bangunan SMPN 16 Samarinda. (Foto: Rafik/Korankaltim.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.