Jumat, 14/06/2024

Dua Pebulutangkis SD Muhammadiyah 1 Tenggarong Wakili Kukar ke O2SN Tingkat Provinsi

Jumat, 14/06/2024

Kepala SD Muhammadiyah 1 Tenggarong bersama dua Juara O2SN Kukar 2024 yang akan mewakili Kukar di tingkat Provinsi Kaltim. (Foto: Dok.SD Muhammdiyah Tenggarong1)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Dua Pebulutangkis SD Muhammadiyah 1 Tenggarong Wakili Kukar ke O2SN Tingkat Provinsi

Jumat, 14/06/2024

logo

Kepala SD Muhammadiyah 1 Tenggarong bersama dua Juara O2SN Kukar 2024 yang akan mewakili Kukar di tingkat Provinsi Kaltim. (Foto: Dok.SD Muhammdiyah Tenggarong1)

Penulis: */Muhammad Heriansyah 

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan murid SD Muhammadiyah 1 Tenggarong pada ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) 2024 tingkat kabupaten.

Adalah Muhammad Devan Zaidan El Azza dan Keara Naysa Wafiqah yang mampu menjadi terbaik pada ajang O2SN cabang olahraga (cabor) bulutangkis dimasing-masing kategori putera dan putri.

Atas prestasi membanggakan tersebut Kepala SD Muhammadiyah 1 Tenggarong Arqom Kadir Lamahu berterima kasih kepada semua yang mendukung terutama orangtua murid.

"Terima kasih juga kepada anak-anak atas usaha jerih payahnya semangat luar biasa dalam membawa nama sekolah, hari ini telah menyelesaikan pertandingan O2SN dan akan melanjutkan tingkat provinsi mewakili Kutai Kartanegara," kata Arqom kepada Korankaltim.com disela-sela usai pertandingan O2SN di Gedung PBSI Kukar, Tenggarong, Jumat (14/6/2024).

Dukungan SD Muhammadiyah 1 Tenggarong kepada anak didiknya selalu maksimal terutama untuk pengembangan prestasi baik akademik maupun non akademik.

"Untuk anak-anak di sekolah kami ini tidak terfokus untuk pengembangan akademik saja, tetapi non akademik juga karena harapan kami pihak sekolah itukan tidak mesti mereka itu harus berfokus pada akademik karena siapa tahu rejeki, potensi mereka di non akademik jadi anak-anak itu kita selalu support potensi nya dimana apakah di akademik ataukah di non akademik," paparnya.

Wujud dukungan dari pihak sekolah ini nyatanya berbuah manis pada setiap penyelenggaraan multievent anak-anak dari SD Muhammadiyah 1 Tenggarong selalu mengirimkan perwakilannya, seperti pada agenda tahunan O2SN justru mampu mewakili nama daerah untuk berlaga di ajang tingkat provinsi Kaltim yang akan diselenggarakan Juli 2024 mendatang.


Editor: Aspian Nur

Dua Pebulutangkis SD Muhammadiyah 1 Tenggarong Wakili Kukar ke O2SN Tingkat Provinsi

Jumat, 14/06/2024

Kepala SD Muhammadiyah 1 Tenggarong bersama dua Juara O2SN Kukar 2024 yang akan mewakili Kukar di tingkat Provinsi Kaltim. (Foto: Dok.SD Muhammdiyah Tenggarong1)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.