Kamis, 13/02/2025

Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika, Anggota DPRD Provinsi Kaltim Sambangi Pelajar di Long Ikis

Kamis, 13/02/2025

Anggota DPRD Provinsi Kaltim saat melaksanakan Sosialisasi Peraturan Daerah. ,(Istimewa).

Share
Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika, Anggota DPRD Provinsi Kaltim Sambangi Pelajar di Long Ikis

Kamis, 13/02/2025

logo

Anggota DPRD Provinsi Kaltim saat melaksanakan Sosialisasi Peraturan Daerah. ,(Istimewa).

Penulis : Dwi Cahyo

KORANKALTIM.COM, TANA PASER- Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur H. Fadli Imawan. Mendatangi pelajar di Kecamatan Long Ikis. Yakni di SMK Muhammadiyah Long Ikis pada (7/2/2025) lalu.

Agenda tersebut dilaksanakan guna melaksankam Sosialisasi Peratiran Daerah (Perda) Nomir 4 Tahun 2022 Tentang Fasilitasi Pencegahan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika, Prekursor Narkotika dan Psikotropika.

Pada kesempatan tersebut, H. Fadli Imawan menyampaikan berkaitan dengan dampak negatif dari narkotika yang sampai saat ini masih menjadi kekhawatiran masyarakat.

"Banyak dampak buruk dari narkotika, mulai dampak buruk bagi diri sendiri maupun bagi lingkungan," ucap H. Fadli Imawan. Kamis (13/2/2025).

Pada kegiatan tersebut juga dihadiri Kasatres Narkoba Polres Paser AKP Suradi. Hal tersebut dilakukan guna memberikan oemahaman kepada pelajar terkait dengan konsekuensi hukum terhadap penyalahgunaan narkotika. 

"Dampak buruk pada lesehatan itu kami spaikan, tapi kami juga menggandeng pihak Polres Paser agar pelajar juga bisa paham berkaitan dengan hukum atau konsekuensi dari penyalahgunaan narkotika," terangnya.

Ia mengatakan, untuk mencegah penyalahgunaan narkotika diperlukan dukungan dari berbagai pihak. Termasuk juga dari orang tua dan pihak sekolah. Sehingga pelajar tidak terjerumus dalam dunia hitam narkotika.

"Kami berharap berbagai pihak bisa mendukung upaya pencegahan dan penyebaran penyalahgunaan narkotika, jangan sampai pelajar malah masuk dalam dunia hitam ini," pungkasnya. (adv)

Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.