Kamis, 08/08/2024
Kamis, 08/08/2024
Simpang Jalan Gatot Subroto yang sudah dipasang barier, banyak kendaraan yang putar balik. (Ainur/Korankaltim.com)
Kamis, 08/08/2024
Simpang Jalan Gatot Subroto yang sudah dipasang barier, banyak kendaraan yang putar balik. (Ainur/Korankaltim.com)
Penulis: Ainur Rofiah
KORANKALTIM.COM, SAMARINDA – Untuk mencegah pengguna jalan baik motor maupun mobil memutar arah, Pemerintah Kota Samarinda bakal memasang pembatas jalan secara permanen di simpang Jalan Gatot Subroto - Jalan Samanhudi – Jalan S Parman bakal dipasangi pembatas permanen karena sejak dipasang barier motor dan mobil tetap memutar arah di kawasan tersebut yang menimbulkan kesemerawutan lalu lintas.
Pelaksana tugas (Plt) Asisten II Sekretariat Daerah Kota Samarinda Marnabas Patiroy menjelaskan rapat rekayasa lalu lintasnya juga sudah berlangsung. “Saya lewat jalan itu akhir pekan tadi dan sudah mengukur rekayasa lalu lintasnya. Saya panggil staf Dishub (Dinas Perhubungan) untuk rekayasa lalu lintas,” kata Marnabas kepada Korankaltim.com Rabu (7/8/2024).
Situasi lalu lintas di kawasan tersebut setiap hari memang semerawut karena saat kendaraan memutar arah ada antrean di Sarana Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM). Kesemerawutan terutama terjadi saat jam sibuk yaitu pagi dan sore hari.
Marnabas menyayangkan banyaknya pengendara yang putar balik pada sisi ujung barrier tersebut padahal tujuan pemasangan untuk mencegah terjadinya kemacetan. “Padahal sudah dipasangi barier disitu supaya arus lalu lintas lancer tapi malah mereka putar balik, pengendara dari Jalan Samnhudi putar di Jalan Gatot Subroto, yang dari Jalan Gatot Subroto putar balik juga di Jalan S Parman, malah tambah macet,” sebut Marnabas.
Pembatas jalan akan dipasang permanen menunggu konfirmasi ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), selambat-lambatnya pembatas jalan itu akan digunakan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2024 ini.
Editor: Aspian Nur
Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.