Kamis, 10/10/2024

Polres dan Kodim Terima Bantuan Kendaraan Operasional dari Pemkab Paser

Kamis, 10/10/2024

Penandatanganan Serah terima Kendaraan Operasional. (Dwi Cahyo / Korankaltim.com)

Share
Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Polres dan Kodim Terima Bantuan Kendaraan Operasional dari Pemkab Paser

Kamis, 10/10/2024

logo

Penandatanganan Serah terima Kendaraan Operasional. (Dwi Cahyo / Korankaltim.com)

Penulis: Dwi Cahyo

KORANKALTIM.COM, TANA PASER-  Pemkab Paser memberikan dukungan bantuan kendaraan operasional untuk Kodim 0904/Psr dan Polres Paser. Bantuan ini sebagai upaya untuk mendukung peningkatan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Pjs Bupati Paser Syirajudin menyampaikan penyerahan kendaraan operasional menjadi bentuk perhatian pemerintah dalam mendukung pelaksanaan tugas Kodim 0904/Psr dan Polres Paser.

"Kendaraan operasional ini penting untuk menunjang kinerja TNI dan Polri di lingkungan Kabupaten Paser, untuk itu kami berharap agar kendaraan operasional ini bisa dimanfaat dengan baik," ucap Syirajudin, Kamis (10/10/2024).

Adapun jumlah kendaraan yang diserahkan pada Kodim 0904/Psr dan Polres Paser. Yakni, 10 unit kendaraan doble gardan 4x4 manual yang akan digunakan oleh danramil dan dua unit kendaraan operasional bagi pejabat Kodim 0904/Psr.

Selanjutnya bantuan kendaraan operasional pada Polres Paser berupa 10 unit kendaraan doble gardan 4x4 manual yang akan digunakan oleh kapolsek. Delapan unit kendaraan doble gardan 4x4 manual dan satu unit kendaraan jenis Innova diesel manual yang diperuntukkan guna mendukung penegakan serta satu unit krendaraan Ambulan doble gardan.

"Dukungan kendaraan operasional ini di berikan dengan sistem pinjam pakai selama dua tahun dan dapat diperpanjang sesuai dengan ketentuan yang berlaku," jelasnya.

 Kapolres Paser AKBP Novi Adi Wibowo menyampaikan bantuan itu menjadi bentuk dukungan bagi Polres dan juga Kodim untuk mencapai desa yang kondisi akses jalan yang sulit dijangkau.

"Kami tentu sangat terbantu dengan adanya dukungan kendaraan dari Pemerrintah Kabupaten Paser, terutama bagi kami yang sebentar lagi akan mendukung kesuksesan tahapan pilkada," pungkas Novi Adi Wibowo.


Editor: Supiansyah

Polres dan Kodim Terima Bantuan Kendaraan Operasional dari Pemkab Paser

Kamis, 10/10/2024

Penandatanganan Serah terima Kendaraan Operasional. (Dwi Cahyo / Korankaltim.com)

Share

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.