Rabu, 05/02/2025

Jelang Bulan Suci Ramadan, Polsek Barong Tongkok Giatkan Patroli dan Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

Rabu, 05/02/2025

Kepala Unit Pembinaan Masyarakat Kepolisian Sektor Barong Tongkok, Aipda D. Ambarura. (Foto: Sofia/Korankaltim.com)

Share
Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Jelang Bulan Suci Ramadan, Polsek Barong Tongkok Giatkan Patroli dan Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

Rabu, 05/02/2025

logo

Kepala Unit Pembinaan Masyarakat Kepolisian Sektor Barong Tongkok, Aipda D. Ambarura. (Foto: Sofia/Korankaltim.com)

Penulis: Sofia Silva Cherin Rion

KORANKALTIM.COM, SENDAWAR – Hanya dalam hitungan kurang dari satu bulan, umat muslim di dunia akan “kedatangan tamu penting” yaitu bulan Suci Ramadan 1446 Hijriyah.

Terkait dengan itu, Kepolisian Sektor (Polsek) Barong Tongkok, Kabupaten Kutai Barat (Kubar) meminta masyarakat untuk menjaga kerukunan dan tetap meningkatkan kewaspadaan.

Hal ini disampaikan Kepala Unit Pembinaan Masyarakat (Kanit Binmas) Polsek Barong Tongkok, Aipda D Ambarura saat ditemui Korankaltim.com Rabu (5/2/2025) hari ini.

"Jelang bulan suci Ramadan kami minta masyarakat Kubar selalu waspada terhadap tindakan tindakan kejahatan, seperti pencurian, penipuan dan kejahatan lain yang bisa timbul," kata Ambararura.

Aparat kepolisian akan semakin giat melakukan patroli di Barong Tongkok untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas),  mengawasi tempat sepi dan rawan kejahatan serta tempat-tempat keramaian atau berkumpulnya masyarakat.

"Kami juga akan membantu masyarakat mengawasi rumah-rumah yang ditinggalkan penghuninya untuk pulang kampung dan lain sebagainya," papar Ambararura.

Aparat kepolisian melibatkan para tokoh masyarakat untuk mensosialisasikan kamtibmas di lingkungan masing-masing.

"Yang pasti kami selalu berpatroli untuk menjaga keamanan di wilayah Barong Tongkok ini," tutupnya.


Editor: Aspian Nur

Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.