Kamis, 13/06/2024

Puluhan Tenaga Pendidik di Mahulu Ikuti Pertemuan Guru Penggerak Dana Khusus Daerah Perbatasan

Kamis, 13/06/2024

Sesi foto Kepala Disdikbud Mahulu saat menghadiri acara tatap muka guru penggerak daerah di SMPN 1 Long Bagun. (Foto: Diskominfo Mahulu)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Puluhan Tenaga Pendidik di Mahulu Ikuti Pertemuan Guru Penggerak Dana Khusus Daerah Perbatasan

Kamis, 13/06/2024

logo

Sesi foto Kepala Disdikbud Mahulu saat menghadiri acara tatap muka guru penggerak daerah di SMPN 1 Long Bagun. (Foto: Diskominfo Mahulu)

Penulis: Julika Hengin

KORANKALTIM.COM, UJOH BILANG - Sejumlah guru di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) dilibatkan dalam pertemuan tatap muka guru penggerak daerah khusus angkatan 10.  Kegiatan ini difasilitasi oleh Balai Guru Penggerak (BGP) Kalimantan Timur (Kaltim) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayan (Disdikbud) Mahulu.

Acara ini digelar di SMP Negeri  1 Long Bagun, sejak 10- 16 Juni 2024 disertai penyampaian materi dari Fasilitator Guru SDN 014 Balikpapan, Megawati, Fasilitator Guru SMAN 1 Long Apari Nur Miqmah Takbir, serta Tim Kerja Pendidikan Guru Penggerak UPT Kemendikbudristek.

Kepala Disdikbud Mahulu Samson Batang mengatakan, para tenaga pendidik asal Kabupaten Mahulu sebagai prioritas dalam  mengikuti guru penggerak dana khusus (Dasus) di daerah perbatasan.

"Bapak Ibu ini adalah orang pilihan di Kabupaten Mahulu karena banyak yang ikut tes tapi berguguran. Sehingga sampai tahap ini pertemuan tatap muka ini tetap semangat untuk mengikuti," katanya.

Ia berharap sejumlah guru yang mengikuti bisa mengikuti sampai selesai dan tuntas dengan sebaik-baiknya.  Karena dalam kegiatan yang sedang berlangsung sampai hari ini merupakan bagian materi-materi yang telah disampaikan oleh tim dari BGP dengan fasilitator Dasus.

Apalagi hal ini sebagai penunjang bagi seorang guru yang ingin menjadi kepala sekolah, karena salah satu persyaratannya adalah memiliki sertifikat guru penggerak.

"Jadi bapak ibu ini adalah calon-calon kepala sekolah, karena persyaratan untuk menjadi kepala sekolah adalah mempunyai sertifikat guru penggerak," sebut Samson lagi.

Dikonfirmasi terkait jumlah guru asal Mahulu yang mengikuti kegiatan selama satu minggu itu dijelaskan Samson sebanyak 26 calon guru penggerak. 

"Saya berharap semua yang mengikuti kegiatan pertemuan tatap muka ini bisa lulus. Karena di Kabupaten Mahakam Ulu ini sangat terbatas guru penggerak," paparnya.

Informasi tambahan, pendidikan guru penggerak adalah program pendidikan kepemimpinan bagi guru untuk menjadi pemimpin pembelajaran.  Program ini meliputi pelatihan daring, lokakarya, konferensi, dan pendampingan selama enam bulan bagi calon guru penggerak. Selama program, guru tetap menjalankan tugas mengajarnya sebagai guru.

Alasan dari pentingnya guru penggerak di Mahulu karena memungkinkan terbentuknya komunitas belajar baru antara guru penggerak, pengajar, dan pembimbing. Terutama dari berbagai latar belakang dan pengalaman di berbagai daerah. Karena itu, guru penggerak juga memungkinkan kolaborasi antara guru dengan lebih banyak orang.

Editor: Maruly Z

Puluhan Tenaga Pendidik di Mahulu Ikuti Pertemuan Guru Penggerak Dana Khusus Daerah Perbatasan

Kamis, 13/06/2024

Sesi foto Kepala Disdikbud Mahulu saat menghadiri acara tatap muka guru penggerak daerah di SMPN 1 Long Bagun. (Foto: Diskominfo Mahulu)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.