sponsor

Jumat, 24/05/2024

Kecamatan Kota Bangun Darat Dukung Pelestarian Kebudayaan Lokal dan Luar Kukar

Jumat, 24/05/2024

Camat Kota Bangun Darat, Julkipli saat menghadiri Festival Budaya Adat Kutai Lawas Nutuk Beham di Desa Kedang Ipil beberapa waktu lalu. (Foto: Handayan/Korankaltim.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

sponsor

Kecamatan Kota Bangun Darat Dukung Pelestarian Kebudayaan Lokal dan Luar Kukar

Jumat, 24/05/2024

logo

Camat Kota Bangun Darat, Julkipli saat menghadiri Festival Budaya Adat Kutai Lawas Nutuk Beham di Desa Kedang Ipil beberapa waktu lalu. (Foto: Handayan/Korankaltim.com)

Penulis: M. Yasin Handayan

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG – Guna mempertahankan dan melestarikan kebudayaan daerah di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Pemerintah Kecamatan Kota Bangun Darat terus memperhatikan dan mendukung seluruh kegiatan pengembangan kebudayaan yang dilakukan 10 desa di wilayahnya. 

Salah satunya dengan mendukung Festival Budaya Adat Kutai Lawas Nutuk Beham di Desa Kedang Ipil yang dilaksanakan beberapa waktu.

"Event kebudayaan ini dilaksanakan setiap tahun dan harapan kita bisa tetap dijaga dan dilestarikan karena tidak ternilai harganya," kata Camat Kota Bangun Darat, Julkipli.

Disampaikannya, upaya pelestarian kebudayaan ini tidak hanya bagi kebudayaan lokal milik Kabupaten Kukar, tetapi juga bagi beberapa kebudayaan daerah milik masyarakat Kecamatan Kota Bangun Darat yang berasal dari luar Kukar.

"Ada beberapa kebudayaan daerah yang dimiliki oleh masyarakat dari 10 desa di Kecamatan Kota Bangun Darat. Dimana ada tujuh desa eks transmigrasi yang menjadi bagian dari wilayah kecamatan," ungkapnya. 

Kebudayaan dari desa eks transmigrasi ini diberikan kesempatan yang sama dengan kebudayaan lokal milik Kabupaten Kukar, sehingga dapat meningkatkan dan mempererat kebersamaan di dalam masyarakat untuk bersama-sama melestarikan kekayaan dan keragaman budaya daerah di wilayah Indonesia. 

"Kesempatan ini diberikan agar kebudayaan daerah lokal maupun luar terkhususnya di wilayah Indonesian ini bisa terjaga dengan baik dan bisa dipertahankan di masa mendatang," pungkasnya. (Adv)


Editor: Maruly Z



sponsor

Kecamatan Kota Bangun Darat Dukung Pelestarian Kebudayaan Lokal dan Luar Kukar

Jumat, 24/05/2024

Camat Kota Bangun Darat, Julkipli saat menghadiri Festival Budaya Adat Kutai Lawas Nutuk Beham di Desa Kedang Ipil beberapa waktu lalu. (Foto: Handayan/Korankaltim.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.