sponsor

Kamis, 30/05/2024

Desa Lebak Mantan Seriusi Pengembangan Sektor Perkebunan

Kamis, 30/05/2024

Kepala Desa Lebak Mantan, Satibi Yusuf. (han/KK)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

sponsor

Desa Lebak Mantan Seriusi Pengembangan Sektor Perkebunan

Kamis, 30/05/2024

logo

Kepala Desa Lebak Mantan, Satibi Yusuf. (han/KK)

Penulis: M. Yasin Handayan 

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Pemerintah Desa Lebak Mantan di Kecamatan Muara Wis Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) secara serius menekuni pengembangan sektor perkebunan. 

Terutamanya dalam upaya pengembangan dan budidaya tanaman kelapa sawit. Dimana pengembangan sektor perkebunan ini dilakukan pihak desa bersama masyarakat sekitar.

"Tanaman kelapa sawit ini berada di kebun desa dan juga kebun plasma dari masyarakat sekitar yang bermitra dengan perusahaan sawit sekitar desa," kata Kepala Desa Lebak Mantan, Satibi Yusuf.

Dijelaskannya bahwa areal perkebunan sawit yang saat ini sedang dikelola memiliki luasan sekitar 16 hektare. Pengelolaannya jiga dilakukan oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). 

"Dari luasan 16 hektare tersebut, 60 persen tanaman sawit sudah masuk usia produktif. Bahkan sudah ada hasil yang masuk menjadi Pendapatan Asli Desa (PADes)," jelasnya. 

Setiap bulannya, produksi kelapa sawit yang dihasilkan diperkirakan mencapai 10-20 ton. Buah sawit tersebut kemudian dijual dan memperoleh hasil dengan kisaran mencapai Rp20 juta per bulan. 

"Sektor perkebunan ini menjadi potensi utama PADes. Oleh karenanya, Pemdes Lebak Mantan akan berupaya maksimal dalam pengembangan sektor perkebunan ini," pungkasnya. (Adv)

sponsor

Desa Lebak Mantan Seriusi Pengembangan Sektor Perkebunan

Kamis, 30/05/2024

Kepala Desa Lebak Mantan, Satibi Yusuf. (han/KK)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.