Senin, 27/01/2025
Senin, 27/01/2025
Harga cabai di Pasar Sepinggan. (Foto: Desy/Korankaltim.com)
Senin, 27/01/2025
Harga cabai di Pasar Sepinggan. (Foto: Desy/Korankaltim.com)
Penulis: Desy Alfy F
KORANKALTIM.COM, BALIKPAPAN – Harga cabai rawit di Pasar Sepinggan, Jalan Sepinggan Baru, Balikpapan Selatan alami penurunan menjelang Hari Raya Imlek, Rabu (29/1/2025).
Hal ini disampaikan salah satu pedagang sayur mayur di pasar tersebut, Syahrir. Menurutnya, salah satu komoditi yang mengalami penurunan sangat signifikan yakni cabai rawit.
Pada pekan lalu, harga beli dari pemasok sebesar Rp100.000 ribu, namun kini hanya Rp65.000 per Kg.
“Saya biasanya beli sekitar empat peti, itu kisaran 200 Kg. Sekarang kami jualnya rata-rata Rp75.000 per Kg,” ujarnya kepada Korankaltim.com, Senin (27/1/2025).
Berbeda dengan harga cabai rawit, sejumlah jenis sayur-sayuran di Pasar Sepinggan justru mengalami kenaikan.
“Ada sayur yang naik seperti sawi putih yang awalnya Rp16.000 sekarang jadi Rp20.000 per kilo. Lalu, kentang minggu lalu masih Rp18.000 sekarang jadi Rp22.000 per Kg,” tambahnya.
Hal serupa sampaikan pedagang Toko Kelontong Sayur, Hasma. Ia mengeluhkan kenaikan harga beberapa jenis sayuran.
“Sayur kangkung, bayam, sawi, dan terong naik harganya. Seperti terong, harga normalnya cuma Rp12.000, sekarang menjelang Imlek naik jadi Rp18.000 per kilo. Kangkung juga naik, harga awalnya Rp5.000 sekarang jadi Rp10.000 per ikat,” ungkapnya.
Hasma juga menjelaskan perubahan harga telur ayam yang kini alami penurunan. “Telur harganya sekarang jadi Rp45.000 sebelumnya sempat Rp59.000 per piring. Alhamdulillah, telur sudah turun harganya,” pungkasnya.
Editor: Erwin
Senin, 27/01/2025
Harga cabai di Pasar Sepinggan. (Foto: Desy/Korankaltim.com)
TERPOPULER
Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.