Jumat, 14/02/2025

Jelang Puasa Ramadan Sampai Idulfitri 1446 Hijriyah, Stok Daging di Kaltim Aman

Jumat, 14/02/2025

(dokdiskominfokaltim)

Share
Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Jelang Puasa Ramadan Sampai Idulfitri 1446 Hijriyah, Stok Daging di Kaltim Aman

Jumat, 14/02/2025

logo

(dokdiskominfokaltim)

KORANKALTIM.COM - Bulan suci Ramadan 1446 Hijriyah segera tiba yang setelahnya ada Idulfitri. Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur pun memastikan ketersediaan komoditas daging merah, daging ayam hingga telur aman dan terkendali dalam dua momen penting untuk umat muslim itu.

"Masyarakat tidak perlu khawatir kekurangan stok daging dan telur," kata Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnak) Kaltim Fahmi Himawan melansir dari antaranewskaltim.com Jumat (14/2/2025) pagi ini.

Disnak Kaltim telah melakukan proyeksi terkait ketersediaan dan kebutuhan daging sapi, kerbau, ayam serta telur. Berdasarkan data Februari dan Maret, stok masih mencukupi bahkan surplus.Untuk sapi dan kerbau masih mempunyai stok awal di Februari 64,49 ton, kemudian produksi lokal 455 ton, sehingga totalnya 1.202 ton, sementara kebutuhan di Februari di Kaltim diperkirakan 924 ton. Angka itu menggambarkan kondisi ketersediaan daging merah masih surplus 218 ton.

Maret bulan depan diperkirakan terjadi peningkatan kebutuhan hingga di atas 1.034 ton. Namun, ketersediaan juga meningkat karena produksi meningkat menjadi 3.030 ton. "Sebenarnya ada stok awal 68 ton dan ada barang masuk sapi dan kerbau sejumlah 750 ton," jelas Fahmi.

Untuk daging ayam pada bulan Februari ini ketersediaan mencapai 7.868 ton, sementara kebutuhan 7.732 ton, sehingga surplus 136 ton. Pada bulan Maret, ketersediaan meningkat menjadi 8.207 ton karena ada barang masuk 2.159 ton di luar produksi 5.609 ton dan stok awal 359 ton.

"Jadi ketersediaan ada di 8.207 ton kemudian total kebutuhan berdasarkan konsumsi per kapita 7.900 ton. Masih surplus 305 ton di Maret. Kalau Februari surplus 136 ton," kata Fahmi.

Lebih lanjut, untuk telur, pada bulan Februari tercatat surplus 211 ton dengan ketersediaan 4.775 ton dan kebutuhan 4.564 ton. Pada bulan Maret, ketersediaan meningkat menjadi 5.209 ton karena barang masuk meningkat 2.634 ton dan produksi meningkat 840 ton.

"Jadi total ketersediaan 5.029 ton kebutuhan meningkat tapi masih terpenuhi di angka 4.873 ton masih ada neraca positif di 155 ton," papar Fahmi.

Dengan demikian, Fahmi memastikan stok daging merah, putih, dan telur hasil prognosis mereka tercukupi hingga Lebaran. Ia berharap peternak lokal dapat memanfaatkan momen ini untuk meningkatkan keuntungan mereka. "Kami harap peternak untung. Karena untung signifikan di hari besar nasional. Semoga bisa dapat dari momen seperti ini," pungkas Fahmi.


Editor: Aspian Nur

Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.