Rabu, 28/06/2023
Rabu, 28/06/2023
Api berkobar membakar rumah warga di kawasan Pasar Ijabah. (istimewa)
Rabu, 28/06/2023
Api berkobar membakar rumah warga di kawasan Pasar Ijabah. (istimewa)
Penulis: Maruly Zainuddin
KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Pemukiman padat penduduk di kawasan Pasar Ijabah yang berada di Jalan Pangeran Antasari mengalami musibah kebakaran pada Rabu (28/6/2023) sekitar pukul 10.30 WITA.
Dari video yang beredar di media sosial memperlihatkan api melahap bangunan rumah warga yang sebagian besar terbuat dari kayu dan berada di dalam gang sempit. Tampak dari video tersebut, api menghanguskan bangunan yang lokasinya tidak jauh dari anak sungai yang ada di kawasan tersebut. Kobaran api menimbulkan asap hitam di udara.
Belum diketahui pasti penyabab kebakaran tersebut. Regu dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Samarinda, termasuk relawan Balakarcana diketahui sudah meluncur ke lokasi untuk ikut memadamkan api.
Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.