Jumat, 14/06/2024

Wajib Baca, Ini 5 Cara Mengatur Pencahayaan di Atas Meja Makan

Jumat, 14/06/2024

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Wajib Baca, Ini 5 Cara Mengatur Pencahayaan di Atas Meja Makan

Jumat, 14/06/2024

logo

KORANKALTIM.COM - Ruang makan adalah area yang digunakan untuk menikmati hidangan bersama keluarga dan kerabat. Jadi, harus dipastikan pencahayaan di dalam area satu ini cukup baik. 

Selain membangun suasana yang nyaman, cahaya di dalam ruangan  juga bisa meningkatkan nafsu makan dan membuat hidangan tampak lebih lezat, terutama di atas meja makan 

Nah, kali ini, khusus untuk Sobat Cerdas berikut kami rangkumkan tips mengatur cahaya yang tepat di atas meja makan, seperti berikut.

1. Gunakan beberapa cahaya

Cara ini bisa membuat penerangan di dalam ruangan lebih optimal. Kamu bisa mulai dari pencahayaan umum, seperti lampu langit-langit atau downlight. Lalu, tambahkan pencahayaan aksen di area kitchen set dengan LED strip. Sedangkan di atas meja makan, kamu bisa menambahkan lampu sorot dari sudut ruangan. Cara lainnya adalah memakai lampu yang lebih besar di tengah-tengah ruangan.

2. Pasang lampu gantung 

Lampu gantung tidak hanya berfungsi sebagai sumber cahaya utama, tetapi juga sebagai elemen dekoratif yang menarik perhatian. Namun, pastikan ketinggian lampu gantung di atas meja makan tidak menghalangi pandangan. Umumnya, kamu bisa menggantungkan lampu sekitar 75-85 cm di atas permukaan meja untuk pencahayaan yang optimal.

3. Pilih desain lampu minimalis

Kalau kamu mau memakai lampu gantung, pastikan bentuk dan modelnya cukup minimalis. Pilih model lampu gantung dengan pendant atau kap berbentuk bulat, kotak, atau persegi panjang. Namun, sesuaikan dengan ketinggian antara meja makan dan plafon biar tidak menghalangi pandangan. 

4. Tambahkan cermin dinding

Letakkan cermin di dinding yang berhadapan langsung dengan sumber cahaya untuk memaksimalkan efek pantulan. Selain itu, cermin juga dapat menambah elemen dekoratif yang elegan dan meningkatkan estetika ruang makanmu.

5. Pilih warna lampu yang hangat

Warna lampu warm white atau putih kekuningan dapat membuat ruang makan terasa hangat. Bila ingin menciptakan suasana romantis, atur intensitas  kecerahan cahaya sedikit agak redup. Namun, kalau mau menciptakan suasana yang lebih ceria, kamu bisa memakai cahaya yang lebih terang.

Itu dia beberapa tips mengatur pencahayaan di atas meja makan yang bisa kamu lakukan. Yuk belanja perlengkapan ruang makan terbaik di toko resmi online INFORMA melalui ruparupa. Di sini, kamu juga bisa membeli rak serbaguna,  sofa, hingga lemari pakaian. Dapatkan promo dan penawaran menarik biar belanja semakin hemat. (*)


Editor: Rusdi

Wajib Baca, Ini 5 Cara Mengatur Pencahayaan di Atas Meja Makan

Jumat, 14/06/2024

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.