Senin, 06/03/2023

BREAKING NEWS: Mandi Air Hujan, Bocah 8 Tahun Masuk Parit dan Hilang di Jalan Pasundan Samarinda Sore Tadi

Senin, 06/03/2023

Fatur (11) rekan korban saat menunjukkan titik dimana awal korban bernama Toriq (8) terjatuh ke parit Senin (6/3/2023) hari ini. (Foto: Nancy/Korankaltim.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

BREAKING NEWS: Mandi Air Hujan, Bocah 8 Tahun Masuk Parit dan Hilang di Jalan Pasundan Samarinda Sore Tadi

Senin, 06/03/2023

logo

Fatur (11) rekan korban saat menunjukkan titik dimana awal korban bernama Toriq (8) terjatuh ke parit Senin (6/3/2023) hari ini. (Foto: Nancy/Korankaltim.com)

Penulis: Nancy

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA - Hujan deras yang mengguyur Kota Samarinda Senin (6/3/2023) hari ini disambut gembira bocah yang bermukim di kawasan Pasundan, Kelurahan Jawa, kota Samarinda.

Namun siapa sangka, dibalik keceriaan bocah tersebut mandi air hujan, petaka justru menimpa Muhammad Toriq, bocah laki-laki berusia 8 tahun.

Saat asyik bermain hujan bersama tiga temannya pukul 15.00 WITA sore tadi, Toriq terpeleset masuk parit di Jalan Pasundan Gang Cempaka, RT.29, Kelurahan Jawa, Kecamatan Samarinda Ulu.

Awalnya menurut keterangan teman Toriq bernama Muhammad Fatur, dirinya bersama dengan Toriq dan dua rekan lainnya sedang bermain hujan, kemudian melihat Toriq terjatuh ke dalam parit hingga terbawa arus.

"Mainnya berempat, jam tigaan mainnya, saya lihat dia jatuh ke parit," kata Fatur saat ditemui di lokasi sambil menunjukkan titik temannya terjatuh.

Fatur langsung memberitahu warga sekitar dan orangtua Toriq. "Kami langsung kerumahnya kasih tahu orangtuanya," singkatnya.

Armiaty, ibu Toriq mengatakan ia baru mendapatkan kabar sekitar pukul 18.30 WITA. "Saya dapat info itu pas Mahgrib, memang tadi dia diizinin sama bapaknya boleh main hujan, tetapi jangan jauh-jauh. Tetapi, kadang gak dibolehin," kata Armiaty.

Ia pun tak mengetahui pasti bagaimana kronologis awal, tetapi dari informasi yang diterima anaknya tersebut terjatuh ke dalam parit saat bermain hujan. "Memang biasanya dia main disini sama teman-tamannya di Gang 7," tutupnya.

Editor: Aspian Nur

BREAKING NEWS: Mandi Air Hujan, Bocah 8 Tahun Masuk Parit dan Hilang di Jalan Pasundan Samarinda Sore Tadi

Senin, 06/03/2023

Fatur (11) rekan korban saat menunjukkan titik dimana awal korban bernama Toriq (8) terjatuh ke parit Senin (6/3/2023) hari ini. (Foto: Nancy/Korankaltim.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.