Selasa, 30/04/2024

Kepala Diskop dan UKM Kukar Purna Tugas, Sekda Pimpin Pelepasan dan Singgung Koperasi Berkualitas Serta UKM Naik Kelas

Selasa, 30/04/2024

Sekda memimpin apel pagi di Diskop UKM Kukar sekaligus dirangkai pelepasan Kepala Diskop UKM yang memasuki purna tugas. (Foto: Heri/Korankaltim.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Kepala Diskop dan UKM Kukar Purna Tugas, Sekda Pimpin Pelepasan dan Singgung Koperasi Berkualitas Serta UKM Naik Kelas

Selasa, 30/04/2024

logo

Sekda memimpin apel pagi di Diskop UKM Kukar sekaligus dirangkai pelepasan Kepala Diskop UKM yang memasuki purna tugas. (Foto: Heri/Korankaltim.com)

Penulis: */Muhammad Heriansyah

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah (Diskop UKM) Kutai Kartanegara (Kukar) H Tajuddin resmi purna tugas. Acara pelepasan dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, H Sunggono pada rangkaian apel pagi di lingkungan Kantor Diskop UKM Kukar, Senin (29/4/2024).

Sunggono secara pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada H Tajuddin beserta istri atas segala prestasi serta kinerja selama ini.

Pada kesempatan itu, Sunggono juga menyinggung, terkait rencana strategis Dinas Koperasi dan UKM, yang masih terdapat permasalahan yang terjadi yaitu kurangnya peran dan manfaat koperasi dalam perekonomian masyarakat dan UKM yang kurang berdaya saing.

"Tentu saja hal ini menjadi sasaran kinerja Dinas Koperasi dan UKM dalam penanganan permasalahan tersebut berupa fasilitas-fasilitas, sertifikat dan peningkatan sumber daya manusia meskipun hasilnya tidak dalam waktu relatif cepat dan signifikan, namun hal itu menjadi suatu keniscayaan," ungkapnya.

Dia mengatakan,  pemerintah melalui Dinas Koperasi dan UKM dituntut melaksanakan pelayanan publik dalam rangka menciptakan koperasi berkualitas dan UKM yang naik kelas. Hal tersebut tidak akan terwujud jika ASN yang ada pada Dinas Koperasi dan UKM tidak memahami tugas dan memiliki kompetensi serta dedikasi yang tinggi untuk melaksanakan tugas sebagaimana rencana strategis perangkat daerah.

"Sebagaimana contoh adalah penanganan stunting dan kemiskinan di Kabupaten Kutai Kartanegara. Dinas koperasi dan UKM diharapkan berperan besar dalam kegiatan tersebut dengan menghadirkan Koperasi dan UKM yang dapat mencegah dan menanggulangi stunting dan kemiskinan," bebernya.

Pada kesempatan ini juga Sekda berpesan kepada ASN Dinas Koperasi dan UKM, yang paling mendasar yaitu lakukan dan sesuaikan mindset atau pola pikir sebagai ASN. Hal ini dapat dilakukan dengan merubah budaya kerja yang selama ini belum sesuai dengan ketentuan dan keadaan bahwa zaman atau era sudah tidak seperti dulu lagi.

Sementara itu, H Tajuddin juga mengucapkan terima kasih kepada ASN yang berkolaborasi baik selama ini demi untuk memajukan Diskop UKM Kukar. ASN yang pernah bertugas di Departemen Koperasi pada tahun 1986, kemudian di Dispora pada 2016, di Diskominfo pada 2017 dan di Diskop UKM Kukar sejak 2019 hingga resmi pensiun di 2024 ini mengucapkan terima kasih kepada Bupati Wakil Bupati atas kepercayaannya selama ini, dan juga kepada Sekda atas arahannya, termasuk terima kasih kepada para Asisten, Kepala OPD yang selama ini berkoordinasi. (*/kk)

Editor: Maruly Z

Kepala Diskop dan UKM Kukar Purna Tugas, Sekda Pimpin Pelepasan dan Singgung Koperasi Berkualitas Serta UKM Naik Kelas

Selasa, 30/04/2024

Sekda memimpin apel pagi di Diskop UKM Kukar sekaligus dirangkai pelepasan Kepala Diskop UKM yang memasuki purna tugas. (Foto: Heri/Korankaltim.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.