Kamis, 24/08/2017

PSM Makassar Kembali ke Puncak Klasemen

Kamis, 24/08/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

PSM Makassar Kembali ke Puncak Klasemen

Kamis, 24/08/2017

logo

PSM Makassar kembali bisa memuncaki klasemen sementara Liga 1 2017. Itu setelah, mereka membungkam Perseru Serui dengan skor 2-0, di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Rabu (23/8) malam.

Mengejar kemenangan, PSM langsung tampil menggebrak sejak menit awal pertandingan. M. Rahmat memberikan ancaman lewat sepakan kerasnya. Namun bola masih melambung di atas gawang Perseru.

Perseru juga sesekali memberikan ancaman. Namun upaya mereka masih bisa diredam dengan mudah oleh para pemain PSM.

Tendangan bebas Hamka Hamzah masih membentur mistar gawang. Tekanan demi tekanan pun terus diberikan.

Hingga akhirnya, Ferdinand Sinaga mampu memecahkan kebuntuan tim Juku Eja pada menit ke-37. Skor 1-0, untuk keunggulan PSM.

Di sisa waktu yang ada, PSM maupun Perseru gagal mencetak gol. Skor 1-0, bertahan hingga babak pertama berakhir.

Unggul satu gol, PSM tak mengendurkan serangan mereka. Tekanan demi tekanan terus diberikan oleh skuat asuhan Robert Rene Alberts itu.

Namun Perseru sesekali juga memberikan tekanan ke lini pertahanan PSM. Hanya saja, serangan yang mereka lakukan masih bisa diredam dengan baik oleh lini pertahanan PSM.

PSM memberikan ancaman lewat tendangan bebas Hamka Hamzah. Tapi bola hasil sepakannya masih membentur mistar gawang.

Hamka akhirnya bisa menambah keunggulan PSM pada menit ke-89. Itu setelah, sundulannya yang menyambut umpan sepak pojok Titus Bonai berhasil membobol gawang Perseru. Skor 2-0, bertahan hingga pertandingan berakhir. (gdc)

PSM Makassar Kembali ke Puncak Klasemen

Kamis, 24/08/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.