Senin, 05/03/2018

Berlian Kembali Masuk Tim Kriket Indonesia

Senin, 05/03/2018

Berlian Duma Pare

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Berlian Kembali Masuk Tim Kriket Indonesia

Senin, 05/03/2018

logo

Berlian Duma Pare

SAMARINDA – Pemain kriket putri Kaltim, Berlian Duma Pare kembali masuk dalam tim kriket Indonesia persiapan ke Asean Women’s T20 yang dilaksanakan di Thailand dan diikuti 6 negara yakni Indonesia, Hongkong, Bhutan, Tanzania, Thailand dan Malaysia. Sejak  26 Februari lalu Berlian menjalani pemusatan latihan di Gianyar, Bali, ditangani pelatih asing asal Amerika Serikat Andrew Chaplin Cottam.

Sekum Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Kaltim, Budhi Iriawan menjelaskan, prestasi Berlian dianggap bagus karena saat PON di Jawa Barat tahun 2016 silam berhasil mengantarkan Benua Etam meraih medali perunggu padahal baru pertama kali kriket digelar di ajang nasional. Performanya juga tidak turun saat tampil di kejurnas.

“Yang jelas Berlian masih sangat diperhitungkan untuk menjadi bagian dalam timnas dan selalu dipercayakan menjadi kapten pada kejuaraan yang sudah diikuti. Saya berharap Berlian bisa menjaga kondisi dan performa terbaiknya hingga di Asian Games mendatang,” harap Budhi.

Pemanggilan Berlian akan menjadi motivasi pemain kriket Kaltim lainnya dan bisa mentransfer ilmu serta pengalamannya selama ini. “Dan kami juga optimis di Pra-PON nanti bisa lolos, karena melihat potensi-potensi atlet yang kami miliki baik senior maupun junior, karena apalagi di PON tidak ada batasan usianya, sehingga paling tidak kami akan membentuk yang solid dengan dikolaborasikan senior serta junior nantinya,” pungkas-nya. (rgn)

Berlian Kembali Masuk Tim Kriket Indonesia

Senin, 05/03/2018

Berlian Duma Pare

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.