Rabu, 14/02/2018

Aswin Resmikan Perpustakaan Kukar, Bangunan Megah dan Fasilitas Lengkap

Rabu, 14/02/2018

Gedung perpustaaan Kukar yang baru.(Foto: rian/korankaltim.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Aswin Resmikan Perpustakaan Kukar, Bangunan Megah dan Fasilitas Lengkap

Rabu, 14/02/2018

logo

Gedung perpustaaan Kukar yang baru.(Foto: rian/korankaltim.com)

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Kutai Kartanegara kini memiliki perpustakaan yang cukup megah, berlokasi di Jalan Danau Semayang eks kantor Pekerjaan Umum yang terbakar beberapa tahun lalu. 

“Dari perpustakaan di sepuluh kabupaten/kota se-Kaltim, perpustakaan kukar cukup megah, fasilitas yang dimiliki juga lengkap,” kata Kadis Kearsipan dan Perpustakaan Kaltim, Aswin usai peresmian perpustakaan Kukar yang baru kepada Korankaltim.com, Rabu (14/2) siang.

Aswin menyebut yang harus diperhatikan bagi pengelola perpustakaan Kukar yakni harus menyediakan juga e-book atau buku dalam bentuk digital, menyesuaikan perkembangan dengan perkembangan IT.

“Kepada masyarakat Kukar bisa memanfaat perpustakaan Kukar yang megah tersebut dengan membaca buku, karena dengan membaca buku ilmu kita bisa bertambah. Sayang jika masyarakat tidak memafaatkan perpustakaan yang ada,” kata mantan Sekda Kukar ini.

Sementara  Kepala DKP Kukar Aji Hasanuddin mengatakan, pembangunan perpustakaan sudah lama selesai, namun ada beberapa sarana dan pra sarana masih kurang sehingga peresmian baru dilakukan sekarang.

“Masyarakat bisa datang ke perpustakaan. Perpustakaan yang baru ini terintegrasi dengan taman pintar,” jelasnya. (*)


Penulis : Andriansjah

Editor    : Supiansyah

Aswin Resmikan Perpustakaan Kukar, Bangunan Megah dan Fasilitas Lengkap

Rabu, 14/02/2018

Gedung perpustaaan Kukar yang baru.(Foto: rian/korankaltim.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.