Selasa, 11/07/2017

SMK Cendana DDI Tawarkan Masa Depan Cerah

Selasa, 11/07/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

SMK Cendana DDI Tawarkan Masa Depan Cerah

Selasa, 11/07/2017

SAMARINDA – Anda mungkin sedih ketika belum punya cukup dana untuk membiayai kuliah si buah hati. Banyak hal yang menghantui, terutama soal masa depannya nanti. Sebaiknya jangan berkecil hati. Sebab di SMK Cendana DDI sudah membuka penerimaan siswa baru tahun ajaran 2017/2018. 

SMK Cendana DDI justru mampu mencetak tenaga terampil yang siap kerja. Nantinya mereka tidak hanya bisa bekerja sebagai karyawan, keterampilannya pun dapat dimanfaatkan untuk berwirausaha. Nah, ada 5 jurusan SMK Cendana DDI yang berpotensi menghadirkan dan mengawal masa depan anak Anda.

Maryono, Kepala Sekolah SMK Cendana DDI, mengatakan, SMK Cendana DDI membuka waktu pendaftaran yang dibagi dua gelombang. Gelombang pertama, kata dia, dibuka mulai bulan Maret-Mei 2017. Bagi pendaftar gelombang pertama, akan digratiskan uang pendaftaran, gratis uang gedung dan diskon SPP 50 peresn selama 1 semester.

“Sementara Gelombang ke II akan kita buka pada bulan Juni-Agustus 2017. Dan bagi pendaftar akan digratiskan uang pendaftaran,”kata Maryono, saat ditemui media ini, Rabu (11/7) kemarin, di SMK Cendana DDI di jalan Banggeris, RT 22, Teluk Lerong Samarinda. 

Lanjut dia, adapun lima jurusan yang disediakan SMK Cendana DDI diantaranya teknik kendaraan ringan, administrasi perkantoran, pemasaran, akutansi dan multimedia.

Dia menjelaskan, peluang kerja untuk jurusan teknik kendaraan ringan adalah menjadi mekanik perusahaan atau industri mesin terkemuka. Sementara untuk administrasi perkantoran berpeluang untuk bekerja di executive secretary, public relation dan staf administrasi. 

Selanjutnya, untuk jurusan multimedia, ujar dia, berpeluang kerja sebagai desainer grafis, anmator dan periklanan. Untuk jurusan Akuntansi, para siswa akan mempelajari transaksi keuangan, mulai dari pencatatan, meringkas , mengelola dan menjadikan sebuah data. 

“Sementara jurusan terahir yang kita sediakan adalah jurusan pemasaran. Jurusan pemasaran akan mempelajari strategi pasar, kewirausahaan dan membaca peluang di dunia bisnis. Pemasaran disini bukan kegiatan jual-beli seperti sales, tetapi bagaimana siswa memikirkan strategi untuk menjual produk,” sebutnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, adapun syarat dan ketentuan masuk di SMK Cendana DDI adalah mengisi formulir pendaftran, SKHU SMP/MTS Asli, Pas foto 3x4 sebanyak 4 lembar dan pas foto 2x3 sebanyak 2 lembar. (sab)


SMK Cendana DDI Tawarkan Masa Depan Cerah

Selasa, 11/07/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.