Rabu, 07/06/2017

Dua Sayap PDIP Dukung Emir

Rabu, 07/06/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Dua Sayap PDIP Dukung Emir

Rabu, 07/06/2017

logo

SAMARINDA – Dua organisasi sayap Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kaltim, Selasa (6/6) kemarin, secara resmi memberikan dukungannya untuk Emir Moeis maju sebagai bakal calon gubernur (Bacagub) Kaltim. Dua sayap partai moncong putih tersebut adalah Pemuda Saber Kaltim dan Taruna Merah Putih.

Ketua Pemuda Saber KaltimSutrimo Wardoyo mengatakan, organisasinya mendukung karena dia menilai Emir adalah tokoh dan bisa berbaur dengan masyarakat Kaltim. Selain itu, Emir adalah tokoh yang memegang teguh pluralisme.

“Bang Emir juga tokoh dan senior kami di PDIP Kaltim,” kata Sutrimo, usai memberikan surat dukungan ke tim pemenangan DPD PDIP Kaltim.

Meski terang-terangan menyatakan dukungan, namun Sutrimo mengaku pihaknya belum bertemu langsung dengan Emir. Tetapi, bagi mereka Emir layak untuk menjadi pemimpin Kaltim. Sebab, mereka ingin merasakan Kaltim menjadi lebih baik lagi. 

Sementara, Sekretaris DPD Taruna Merah Putih Arifuddin menjelaskan, organisasi sayap itu juga menyatakan dukungan kepada Emir Moeis untuk dapat diusung menjadi calon gubernur Kaltim. Kedekatan mereka dengan Emir dan loyalitas yang ditunjukkan Emir terhadap partai menjadi dasar dukungan mereka. 

“Ini adalah dukungan moril dan loyalitas kami selaku kader partai terhadap kader internal yang kami anggap mampu,” kata Arifuddin.

Emir, kata Arif, merupakan senior partai yang sepak terjang dan ketokohannya sudah terbukti selama ini. Emir adalah orang di balik raihan suara PDIP di Kaltim. Perannyadalam memjaukan dan membesarkan PDIP untuk Kaltim tak bisa ditampik. 

“Kami memandang Emirmampu bersaing dan berkompetisi dengan calonlain. Jadi, dengan 10 kursi yang dimillikinya di parlemen, kami ingin PDIP menyorong kader internal dalam perhelatan Pilgub mendatang,” sebutnya. (sab)


Dua Sayap PDIP Dukung Emir

Rabu, 07/06/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.