Kamis, 14/12/2017

Dinas Harus Punya Program Jitu Atasi AIDS

Kamis, 14/12/2017

ilustrasi

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Dinas Harus Punya Program Jitu Atasi AIDS

Kamis, 14/12/2017

logo

ilustrasi

Tiap Tahun Jumlah Penderita Cenderung Bertambah

TENGGARONG - Wakil Ketua III DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) H Rudiansyah meminta kepada Pemkab Kukar melalui Dinas Sosial dan Dinas Kesehatan untuk memiliki program jitu terkait menuntaskan berbagai persoalan mendasar yakni problematika pelayanan kesehatan dan kesenjangan sosial yang sering kali dirasakan masyarakat.

Rudi sapaan akrabnya mengatakan selama ini DPRD hanya berwenang di fungsi legislasi, penganggaran dan pengawasan, namun tetap fungsi pelaku kebijakan atau eksekusinya berada di OPD masing-masing.

Banyak keluhan yang diterima ketika mengadakan monitoring, yang paling menyita perhatian ialah belum terstrukturnya penuntasan dan penanganan penyakit HIV / AIDS. “Jangan sampai banyak korban, penyakit ini merupakan virus yang sangat berbahaya dan cepat menular, menurut data yang kami peroleh, Kukar setiap tahunnya pasti semakin bertambah penderita yang mengidap penyakit mematikan ini,” kata Rudi kepada Koran Kaltim belum lama ini.

Politisi Gerindra ini menyampaikan persoalan ini sangat mencemaskan dan jangan disepelekan, karena penderita kebanyakan ialah wanita, ibu hamil, dan juga masih banyaknya perilaku menyimpang di tengah-tengah masyarakat dengan bergonta-ganti pasangan. “Persoalan ini perlu upaya nyata bagi stakeholder yang terkait dalam pencegahannya,” ucapnya.

Selain persoalan tersebut, Rudi mengungkapkan ada beberapa persoalan lain yang juga patut menjadi perhatian serius oleh pemerintah. Yaitu masalah belum adanya fasilitas jalur internet di desa-desa dan sekolah sekolah, dan ini nyata terjadi karena adanya laporan langsung dari warga desa yang ada di Kecamatan Tenggarong Seberang.

“Selain masalah itu juga saya sempat kaget atas adanya laporan, ada empat orang ibu-ibu yang mengeluhkan sakit dan tidak mempunyai biaya untuk berobat, sedangkan Jamkesda mereka tidak bisa mereka manfaatkan karena tidak berlaku lagi,” ungkapnya. (adv/hei)

Dinas Harus Punya Program Jitu Atasi AIDS

Kamis, 14/12/2017

ilustrasi

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.